Senin, 02 November 2015

PETAI JAWA BUMBU KELAPA

بسم الله الر حمن الر حيم

Ala Ummu Nisaa Ngawi


Bahan:
~ 1/2 butir kelapa muda yang sudah diparut
~ ikan teri yang sudah digoreng
~ petai jawa/lamtoro 1/2 mangkok
~ daun salam 3 lembar
~ tomat besar 1 butir
~ laos 1 ruas geprek
~ air secukupnya
~ tempe 1/2 busuk 1/3 papan

bumbu:
~ bawang putih 3 siung
~ garam secukupnya
~ gula pasir sedikit
~ cabe rawit 8 buah


cara membuat:
~ rebus air hingga mendidih, dengan wajan masukkan petai jawa, tempe hingga 1/2 matang
~ uleg semua bumbu, tempe sampe halus campur dengan parutan kelapa aduk-aduk hingga tercampur rata, masukkan dalam wajan, masukkan daun salam, laos, ikan teri dan tomat, aduk-aduk  hingga
semua tercampur rata
~ rebus hingga airnya tinggal sdkt
~ angkat, sajikan

🍤mudahkan ummah,semoga bermanfaat,selamat mencoba ya ummah🍤

WA🍰DaPuR UmMaHaT🍰

Tidak ada komentar:

Posting Komentar