Minggu, 14 Agustus 2016

BROWNIES PISANG GLUTEN FREE

بِسْمِ اللّٰهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ

Sudah lama nggak bikin brownies. Mumpung ada pisang nganggur, biasanya kalah cepet sama anak2. Lihat bahan lainnya lengkap, alhamdulillah. Yuk kita ke dapur...ini dia resepnya...



Brownies Pisang Gluten Free

🍌 Bahan :
- 2 butir telur
- 80 gr gula pasir (bila kemanisan bisa dikurangi)
- 70 gr tepung beras
- 20 gr tepung tapioka
- 10 gr tepung maizena
- 25 gr cokelat bubuk
- 175 gr pisang cavendish, lumatkan dengan garpu
- 60 gr DCC, cincang kasar
- 100 ml minyak zaitun
- 100 gr kacang walnut sangrai, cincang kasar (sebagian ana campur dalam adonan dan sebagian lagi ditabur diatasnya)


🍌 Cara membuat :
1. Panaskan oven suhu 160°C. Siapkan loyang brownies, oles minyak, alasi kertas roti dan oles minyak. Sisihkan.
2. Panaskan minyak asal hangat jangan sampai mendidih, angkat. Masukkan DCC cincang, aduk sampai leleh dan halus. Sisihkan.
3. Campur dan ayak tepung beras, tapioka, maizena dan cokelat bubuk. Sisihkan.
4. Mixer telur dan gula dengan kecepatan tinggi asal mengembang (nggak sampai kental). Pakai whisker juga bisa.
5. Masukkan campuran tepung, aduk rata.
6. Masukkan campuran minyak dan DCC, aduk balik.
7. Masukkan kacang walnut, aduk asal rata.
8. Tuang adonan ke dalam loyang. Oven kurleb 30 menit hingga matang. Lakukan tes tusuk.
9. Angkat dari oven. Keluarkan dari loyang dan dinginkan. Potong2 dan sajikan.

Versi gluten :
Jumlah total tepung beras, tapioka dan maizena bisa diganti dengan tepung terigu.

🍫🍌 Selamat mencoba...

🌹Ummu Abdillah Qatar

 *بارك الله فيكن*

🍰 *Dapur Ummahat* 🍰

🌺 *Menyajikan Resep Makanan Dengan Aneka Cita Rasa* 🌺

Tidak ada komentar:

Posting Komentar