Jumat, 31 Januari 2020

KIKIL MASAK HIJAU

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْم



 Kikil Masak Hijau


🌼 Bahan :

½ kg kikil yang sudah dibersihkan dan dipotong memanjang
½ kg buah lumay/tarok lumay, boleh dipetik dari tangkai, boleh juga bersama tangkai
½ kg cabe hijau
1 ons cabe rawit hijau
2 buah tomat
4 butir bawang merah
4 butir bawang putih
2 buah kemiri dihaluskan
Penyedap rasa/kaldu bubuk secukupnya
Minyak goreng



🌼 Cara membuat :

- Kukus semua cabe, tomat dan bawang sampai masak lalu giling kasar.
- Panaskn minyak, tumis kemiri lalu masukkn cabe yang sudah digiling kasar, tumis sampai setengah layu
- Masukkan kikil & buah taruk lumaynya.
- Tambahkan garam dan penyedap lalu tutup sampai masak tes rasa. Siap disajikan

🌷 Kreasi ala Ummahat Bengkulu Utara

باَرَكَ الله فِيْكُنَّ

 ┏━━━━━━━••❁✿❁••━━━━━━┓
     🍰 DaPuR UmMaHaT 🍰
 ┗━━━━━━━••❁✿❁••━━━━━━┛

🌷 Menyajikan Resep Makanan Dengan Aneka Citarasa 🌷

  •┈┈┈┈• ❀ ☕🍰☕ ❀ •┈┈┈┈•

 🍒 Channel Telegram >>> http://telegram.me/dapurummahat

🍒 Blog >>> http://dapurummahat.blogspot.com

🍒 Aplikasi Android >>> http://bit.ly/1PfPTDB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar