بسم الله الرحمن الرحيم
✔Bahan A:
150 gr butter
50 gr margarin
60 gr gula kastor
2 btr kuning telur
1 putih telur
✔Bahan B:
100 gr keju permesan
50 gr keju chedar parut halus
✔Bahan C:
25 gr Susu bubuk
300 gr tepung terigu
✔Bahan lain:
Kuning telur untuk olesan
Keju chedar secukupnya untuk taburan
Selei nanas
✔Cara membuat:
- Kocok bahan A sampai mengembang kemudian masukkan bahan B, kocok sebentar sampai rata.
- Setelah itu masukkan semua bahan C sedikit demi sedikit sambil terus di aduk perlahan menggunakan sendok kayu
- Bentuk adonan bulat, isi tengahnya dengan selai, lakukan sampai adonan habis.
- Setelah selesai, olesi dengan kuning telur kemudian taburi dengan keju chedar parut
- Panggang di oven hingga matang
🌹Itha Ummu 'Aisyah
بارك الله فيكن
🌺Menyajikan Resep Makanan Dengan Aneka Cita Rasa🌺
Tidak ada komentar:
Posting Komentar