Sabtu, 12 September 2015

SEPUTAR DAUN MANGKOKAN


🌏 TAHUKAH ANTUNNA ❓❓



💎 Zaman dulu, dalam keadaan darurat daunnya digunakan sebagai piring atau mangkok utk makan bubur sagu.
➡ Makanya diberi nama daun mangkokan.
Daunnya yang masih muda dpt dibikin lalap, urapan mentah atau direbus untuk sayur.
➡ Cara memperbanyak tanamannya dengan stek batang.

Daun mangkokan memiliki beberapa khasiat lo ummah..... mau tahu ?
Berikut beberapa khasiat dan cara membuatnya :

1. Menyembuhkan radang payudara, pembengkakan disertai bendungan ASi.
💫 Daun mangkokan tua secukupnya, diremas dengan minyak kelapa dan sedikit kunyit parut. Panaskan di atas api, hangat-hangat dibalurkan pada payudara yang bengkak.

2. Mengobati luka
💫 Daun mangkokan secukupnya digiling halus. Taruh diatas luka lalu dibalut. Ganti 2 - 3 kali sehari.

3. Mengobati sukar kencing
💫 Daun mangkokan tua yg masih segar direndam dalam air panas beberapa saat. Angkat, lalu hangat-hangat kompreskan pada perut bagian bawah.

4. Mencegah rambut rontok
💫 Daun mangkokan yagg masih segar secukupnya dicuci lalu digiling halus.
Tambahkan minyak kelapa sambil diaduk-aduk seperti bubur. Kemudian saring dan peras. Hasil perasan dioles ke kepala sambil dipijit ringan. Biarkan sampai mengering. Lalu cuci rambut sampai bersih. Lalukan setiap hari, hingga rambut rontok berkurang.
Bi idznillah.....



Oleh : Ummu Hanif Dana Madiun

Sumber : Atlas Tumbuhan Obat Indonesia. Jilid 1

Diposting : wa wrg🌷Mbah Yadi

Repost:

WA🍰DaPuR UmMaHaT🍰


Tidak ada komentar:

Posting Komentar