Minggu, 06 Mei 2018

SOP JAMUR

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ





SOP JAMUR

Bahan :
* 5 buah sosis sapi,  potong-potong
* Jamur tiram,  belah-belah
* Jamur kuping hitam,  rendam hingga lemas,  potong-potong
* Jamur kuping putih,  rendam dalam air hingga lemas,  potong-potong
* 1 butir telur,  kocok lepas,  campur air ½ gelas
* 3 buah wortel,  potong korek api
* 1 buah jagung manis, pipil atau iris kasar
* Kaldu jamur secukupnya
* 1 Batang daun bawang, potong 2 cm
* Air secukupnya
* 2 sdm tepung maizena,  larutkan dengan air

Bumbu yang dihaluskan :
• 4 siung bawang putih
• ½ sdt merica



Cara membuat :
- Didihkan air,  masukkan jagung pipil,  wortel, dan jamur,  biarkan hingga empuk
- Masukkan Bumbu halus yang sebelumnya ditumis dulu
- Masukkan telur,  aduk cepat hingga telur muncul seperti benang-benang
- Masukkan Larutan Maizena,  aduk rata
- Terakhir masukkan kaldu jamur,  irisan daun bawang dan sosis, aduk rata,  tes rasa,  matikan api.

Selamat mencoba,  semoga bermanfaat..

🌹 Ummu Abdillah Bone

Lihat juga resep diblog..
http://dapurummahat.blogspot.com

باَرَكَ الله فِيْكُنَّ

🍰 DaPuR UmMaHaT 🍰

🌺 Menyajikan Resep Makanan Dengan Aneka Citarasa 🌺

Tidak ada komentar:

Posting Komentar