Jumat, 17 November 2017

CHIFFON GULA MERAH PUTIH TAKUT

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ 


🍰☘🍰☘🍰☘🍰

Jika ada stock putih telur di rmh, bisa dikreasikan menjadi aneka masakan dan kue ya ummah. Salah satunya cake di bawah ini. Perpaduan rasa kayumanis dan gurihnya santan dalam cake ini. Membuat ana nggak bisa berhenti menyantapnya. Di tambah kempus dan lembutnya khas Chiffon Cake. ^^ Ayo di simak cara membuatnya 👇.




*CHIFFON GULA MERAH PUTIH TELUR* 

BAHAN A : 
~ 180 gr terigu protein rendah.
~ 2 sdt spekkoek(kayumanis bbk).

BAHAN B : 
~ 100 ml minyak goreng.
~ 100 ml gula merah cair(150 gr gula aren, rebus dengan 100 ml air lalu saring).
~ 1 sachet santan segitiga(tambahkan air hingga total 100 ml).

BAHAN C: 
~ 350 gr putih telur.
~ 1 sdm air jeruk lemon(jeruk nipis).
~ 1/2 sdt garam.
~ 80 gr gula pasir.

PELENGKAP : 
~ 50 gr kenari sangrai, cincang kasar.

CARA MEMBUAT : 
1⃣ Bahan A ; Campur tepung terigu dan spekkoek, aduk rata. Sisihkan.
 2⃣ Bahan B; Campur semua bahan, aduk rata dengan sendok kayu(spatula). Masukkan bahan B ke dalam wadah bahan A. Aduk hingga tercampur rata. Sisihkan.
3⃣ Bahan C; Kocok putih telur dengan mixer hingga setengah mengembang, masukkan sedikit demi sedikit gula pasir. Tambahkan jeruk nipis dan garamnya. Kocok kembali hingga soft peak.
4⃣. Masukkan campuran putih telur sedikit demi sedikit pada adonan tepung. Tambahkan kenari cincangnya. Aduk rata dengan spatula hingga rata.
5⃣ Tuang adonan cake ke dalam loyang chiffon(ana pake uk.18 cm). Beri topping kenari di permukaannya. Tidak perlu di oles margarin loyangnya. Beri alas loyang persegi di bawahnya.
5⃣ Panggang chiffon cake dalam oven yang sudah dipanasi sebelumnya dengan suhu 160°C selama 55 menit atau sampe matang.
6⃣ Setelah matang, angkat cakenya. Balikkan loyang dan dinginkan selama kurleb 1 jam.
7⃣ Setelah dingin, sisiri pinggiran loyang dengan pisau tipis. Keluarkan cakenya. Sekarang chiffon cake gula merah putelnya siap dipotong-potong dan disajikan.

 SUMBER ; Cookpad

🍇Ummu Daffa Bontang🍇

Lihat juga resep diblog..

http://dapurummahat.blogspot.com

 باَرَكَ الله فِيْكُنَّ 

🍰 DaPuR UmMaHaT 🍰 

 🌺 Menyajikan Resep Masakan Dengan Aneka Citarasa 🌺

Tidak ada komentar:

Posting Komentar