Kamis, 30 November 2017

ANEKA OLAHAN TELUR SEBAGAI LAUK / MARTABAK TELUR BIASA

بِسمِ اللّٰهِ الرّحمٰنِ الرّحِيمِ


9⃣ PR ANEKA OLAHAN TELUR SEBAGAI LAUK

🌹 Ummu Suhail Medan




*MARTABAK TELUR BIASA*

  • *Bahan martabak*
- 4 butir telur ( boleh lebih )
- sayuran ( ana pakai 1 buah wartel saja )
- daun seledri
- daun bawang
- 2 siung bawang merah
- garam secukup nya


  • *Bahan kuah*
- 1 buah tomat
- 2siung bawang putih
- 5 buah cabe rawit ( boleh pake cabe merah yang tidak suka pedas )
- sedikit asam jawa
- 5 gram gula merah
- air panas secukup nya


  • *Cara memasak*
- Potong² bawang merah, daun seledri dan daun bawang sisih kan
- potong wartel berbentuk dadu kecil atau memanjang sisih kan
- kemudian campur semua bahan bersamaan dengan telur lalu kocok hingga tercampur rata
- beri garam secukup nya
- tes rasa
- goreng martabak hingga matang
- angkat tiris kan

  • *Cara membuat kuah nya*
- potong dadu cabe rawit, bawang putih dan tomat sisih kan
- beri sedikit asam jawa
- halus kan gula merah
- beri sedikit garam
- seduh dengan air panas secukup nya
- siram kuah di martabak
Sajikan..
_selamat mencoba, semoga bermanfaat.._

Lihat juga resep diblog...
http://dapurummahat.blogspot.com

بَارَكَ اللّٰهُ فيكُنَّ

🍰 DaPuR UmMaHaT 🍰

🌺 Menyajikan Resep Makanan Dengan Aneka CitaRasa 🌺

Tidak ada komentar:

Posting Komentar