بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ
Terinspirasi dari resep es krim ala Ummu Zahrah Faqiha... lihat resep disini
ana modifikasi sesuai dengan bahan yang ada di rumah.. Kebetulan lagi ada stok pisang ..
Mudah kok buatnya...
ES KRIM PISANG HOMEMADE
Bahan:
~ daging buah pisang yang matang (ana pake 9 buah)
~ 150 ml susu kental manis /sesuai selera
~ topping secukupnya (optional) Bisa pake choco chip, mesis, keju dll
Cara Membuat :
~ potong-potong pisang yang telah dikupas.
~ bekukan dalam freezer (kalau ana sehari semalam)
~ blender buah pisang yang sudah dibekukan.
~ setelah halus, masukkan susu kemudian blender lagi/aduk hingga rata.
~ beri topping /bisa juga dicampur ke dalam adonan, aduk rata.
Tidak pake pun sudah enak kok..
~ masukkan kembali ke freezer hingga beku
~ es krim pisang segar siap dinikmati
🌾Ummu Muhammad Syarif
Lihat juga resep yang lain diblog..
http://dapurummahat.blogspot.com
باَرَكَ اللهُ فِيْكُمْ
🍰Dapur Ummahat🍰
🌺Menyajikan Resep Makanan Dengan Aneka Cita Rasa🌺
Tidak ada komentar:
Posting Komentar