Selasa, 29 Maret 2016

PUDING JAMBU RASA RAMBUTAN

بسم الله الرحمن الرحيم

🍐Puding tak disengaja ceritanya nih. Memanfaatkan sisa rambutan yang tidak habis, mungkin saking bosannya Abdulloh yang memang lagi musimnya.

Lalu, Kenapa warnanya tidak bening? Itu karena warna alami dari jambu biji yang juga dicampur ke puding, hihi.

Jadilah... puding warna jambu biji dengan rasa rambutan. Hihihi🍧

Buatnya mudah kok. BaarakAllohufyk



Bahan:

#1 buah jambu biji dan 10 biji rambutan
#agar²/nutrijel sebungkus
#gula pasir 5 sdm
#santan cair
#yogurt



Caranya:

🍐blender halus jambu biji dan rambutan, saring.

🍒Agar²/nutrijel putih, rebus dengan api sedang.

🍇Larutkan rambutan yang diblender ke dalam puding

🍍tambahkan gula, santan, lalu masak dan angkat sebelum pecah. Tuang ke cetakan, biarkan dingin. Sajikan dengan fla yogurt.

Tafadholna dicoba🍰

Ummu Abdillah Wafaa' bintuZen

🍰DaPuR UmMaHaT🍰

Tidak ada komentar:

Posting Komentar