Minggu, 11 Desember 2016

BAGEL PELANGI

بسم الله الرحمن الرحيم


Jangan terkecoh dengan bentuk cincinnya dan mengira roti ini adalah donat. Walau berbentuk sama dan terbuat dari bahan yang sama, tapi bagel bukanlah donat dan memiliki tekstur yang sangat berbeda dengan donat. Bagel terasa chewy(liat dan elastis). Kala digigit, teksturnya padat namun sama sekali tidak keras. Berkebalikan dengan donat yang manis maka bagel cenderung tawar, asin atau gurih. Biasanya dibelah tengah diberi topping mentega,selai, mayones, cream cheese, dll.Baru di santap.
Proses membuatnya cukup unik karena melibatkan teknik merebus adonan, yang membuat bagel menjadi liat dan chewy. Keras di luar tapi liat kayak bakpao dalamnya.
Kali ini ana bikin resepnya ala mbk Endang (JTT). Dengan modifikasi bentuk pelangi(tanpa topping) ala ana.
Berikut ini resepnya.



🍩BAGEL PELANGI🍩

_*Bahan ;*_
~ 2 sdt ragi instan (6 gr).
~ 2 - 3 sdm gula pasir.
~ 320 ml air hangat suam kuku.
~ 2 sdm minyak zaitun. (ana pake minyak sayur ).
~ 500 gr tepung terigu protein tinggi. +50 gr jika menguleni pake tangan.
~ 1 1/2 sdt garam..
~ Pewarna makanan merah, kuning, orange, ungu, coklat. (sesuai selera).


Caranya ;
🌕Siapkan gelas/mangkuk. Masukkan 120 ml air hangat, tambahkan gula pasir dan ragi. Jangan di aduk, diamkan selama 5 menit hingga ragi tenggelam. Baru kemudian diaduk hingga rata dan ragi larut. Tutup gelas, diamkan hingga berbusa dan mengembang.
🌕Siapkan mixer, masukkan tepung terigu dan garam, aduk rata. Buat lubang ditengahnya, masukkan sisa air(200 ml), ragi, dan minyaknya. Mixer kurleb 5 - 8 menit sampai kalis dan elastis  kala di tekan.Tempatkan adonan dalam wadah yang diolesi minyak /margarin. Diamkan selama 1 jam sampe ngembang 2 kali lipat.
🌕Kempiskan adonan, diamkan selama 10 menit.
🌕Bagi adonan menjadi 5 bagian yang sama.
Beri masing-masing dengan pewarna sambil diuleni di atas meja biar rata warnanya.
🌕Tipiskan masing-masing dengan roll pin, bentuk memanjang. Baru tumpuk menjadi satu. Potong-potong seukuran 2/3 cm. Ambil satu potongan, pilin memanjang lalu di twist(putar). Bagi 2, lingkarkan salah satu pada tangan lalu di giling ke meja. Letakkan di loyang yang beralas kertas roti/tepung. Begitu seterusnya, sampai habis adonan.
Diamkan selama 10 menit.
🌕Panaskan oven set disuhu 220°C. Rebus air dalam panci, setelah mendidih masukkan bagelnya. Rebus 1 menit, lalu balik dan rebus lagi selama 2 menit. Angkat, tiriskan. Tata pada loyang yang bersemir margarin. Panggang di oven api atas bawah,  letakkan loyang di tengah. Panggang selama 20 menit sampai matang.
Siap dihidangkan bersama teh hangatnya.

🌕Sumber ; Just Try and Taste dengan modifikasi bentuk ala ana.

👒Ummu Daffa

Lihat Resep-Resep yang lain Di Blog 👇🏽
http://dapurummahat.blogspot.com


*بارك الله فيكن*

🍰DaPuR UmMaHaT🍰

🌺Menyajikan Resep  Makanan dengan Aneka Cita Rasa 🌺

Tidak ada komentar:

Posting Komentar