بسم الله الرحمن الرحيم
Rabu, 14 Ramadhan 1436H / 1 Juli 2015
〰〰〰〰〰〰〰〰〰
🍴Menu Sehat Ramadhan
〰〰〰〰〰〰〰〰〰
Alhamdulillaah masih di Ramadhan mubarok...
Kali ini Tim Gizi Majmu'ah BIKUM kembali lagi dengan ide lain dari menu sederhana untuj buka dan sahur dalam sehari di bulan Ramadhan mubarok ini.
Semoga bermanfaat...
📚 Menu berbuka
🍸Soup Buah
(kurma, semangka, mentimun, apel malang atau buah lainnya dicampur dengan air madu)
🍌 Pisang Crispy
☝Disarankan istirahat sholat dahulu kemudian menyantap menu selanjutnya berikut ini :
🍲 Soto
🍥 Perkedel Kentang
☝Jangan lupa dan malas untuk memenuhi kebutuhan minum air putih ya
👉Untuk sahur bisa ditambahkan
🍹 Susu/ jus kurma madu
===================
👇Simak resepnya berikut ini :
🍌🍹🍌🍹🍌🍹🍌
PISANG CRISPY
🍌Bahan :
Pisang Raja/Pisang Nangka atau Pisang Kepok yang sudah matang.
6 sdm Tepung beras
2 sdm Tepung terigu
1 butir kuning telur,
telur ayam kampung lebih baik
1/4 sdt Baking powder
garam halus secukupnya
2 sdm air kapur sirih
air putih secukupnya
Keju parut/coklat/madu
🍌Cara Membuat :
1. Kupas kulit pisang kemudian pisang diiris miring memanjang seperti kipas.
2. Buatlah adonan kulit Crispy-nya dengan mencampur semua bahan, aduk hingga semua adonan benar-benar tercampur rata, lalu beri air putih secukupnya, aduk kembali hingga adonan benar-benar bercampur rata dan tidak terlalu pekat.
☝pada saat ini, mulailah memanaskan minyak goreng hingga benar-benar mendidih.
3. Selanjutnya celupkanlah pisang yang sudah di iris ke dalam adonan, biarkan pisang benar-benar terbungkus adonan.
4. Kemudian goreng hingga berwarna kuning keemasan
pada saat menggoreng, siramkanlah sisa adonan dengan menggunakan sendok pada pisang yang sedang digoreng sedikit demi sedikit, untuk membantu pembentukan kulit Crispy.
5. setelah pisang goreng kulit crispy-nya matang kuning keemasan, Angkat dan tiriskan.
6. Sajikan dengan taburan keju, coklat atau madu
__________________🍌
🍘 Resep Perkedel 🍘
🍘Bahan
500 gr kentang ukuran sedang, cuci bersih, kukus hingga matang
2 butir telur ayam, kocok lepas
150 gr daging sapi cincang
2 batang daun bawang, iris halus
Minyak untuk menggoreng
🍘 Bumbu halus
3 siung bawang putih
6 butir bawang merah
1 sdm merica
1 sdm garam
🍘 Cara membuat
1. Siapkan wadah, haluskan kentang kukus. Campur dengan bumbu halus dan daging cincang.
2. Masukkan daun bawang, dan aduk kembali hingga tercampur rata.
3. Bentuk adonan menjadi bulatan pipih.
4. Celupkan ke dalam telur ayam yang sudah dikocok lepas.
5. Goreng hingga cokelat keemasan.
6. Sajikan segera.
📝 Catatan
Ada dua cara pengolahan kentang untuk membuat perkedel. Yang pertama adalah kentang mentah dikupas dan digoreng setengah matang terlebih dahulu sebelum dibumbui dan kemudian digoreng kembali. Cara ini membuat perkedel akan terasa lebih gurih dan terasa kesat di bagian dalamnya. Namun proses penggorengan kentang selama 2 kali akan membuat perekedel yang diolah dengan cara ini lebih kaya akan minyak goreng. Cara yang kedua adalah dengan mengukus kentang sebelum dibumbui. Cara yang kedua ini pastinya lebih sehat karena anda bisa mengurangi penggunaan minyak goreng. Hanya saja hasil perkedelnya biasanya agak sedikit lembek di bagian dalam
--------------------🍘
💐 Selamat mencoba ya
🍯Majmu'ah BIKUM 🍯
_ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _ _
🌍 WA ADMIN SALAFIYAT INDONESIA (ASIA)
================
🌺 Turut Mempublikasikan:
🍰 WA DaPuR UmMaHaT 🍰
Tidak ada komentar:
Posting Komentar