Senin, 01 Januari 2018

CAKE CREAMY FLOWER

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ



  • 🍞 BAHAN

◼️5 butir telur ayam
◼️100 gr gula pasir
◼️100 gr mentega yang sudah dilelehkan
◼️1 sdt emulfsifier
◼️125 gr tepung terigu
◼️1 glas susu kental manis atau bisa di ganti dengan cream


  • 🍲 CARA MEMBUAT

◼️Masukan telur, gula dan emulsifier kedalam kom pengaduk adonan kocok hingga merata dan tercampur antara ketiga bahan tersebut, terus kocok hingga adonan terlihat mengembang. Ketika adonan sudah cukup kental berarti adona siap di beri tepung
◼️Masukan tepung sedikit demi sedikit sambil diayak. Hal tersebut dilakukan untuk menghindari terdapatnya bintil – bintil yang tidak diharapkan pada adonan. Aduk dengan spatula hingga merata dan tercampur
◼️Masukan margarin cair sedikit demi sedikit lalu dikocok ulang hingga margarin tercampur rata dengan adonan lainnya.
_Margarin cair ini berfungsi untuk membuat kue jadi lebih lembut dan juga memiliki warna yang lebih kuning. Meskipun penggunaan margarin ini masih optional alias bisa digunakan ataupun tidak tapi sangat disarankan bagi antunna untuk menggunakan margarin agar hasil adonan kue anda tidak sia – sia ketika di oven_
◼️Tuangkan adonan pada loyang yang sudah diolesi oleh mentega dan ditaburi tepung tipis atau bisa juga mengunakan kertas roti sebagai alas adonan pada loyang agar kue tidak rapat dan sulit diangkat ketika matang.
◼️Masukan adonan pada oven dengan suhu kira 170 sampai 180 derajat.
Tunggu sampai matang. Untuk memastikan matang antunna bisa menggunakan tusuk gigi yang ditancapkan pada kue bila pada tusuk gigi tidak ada adonan yang menempel maka cake sudah matang.

  • 🍞 BAHAN UNTUK BUTTER CREAM

◼️1 kg mentega putih
◼️300 gr susu kental manis
◼️1 gelas gula pasir yang telah dilelehkan dengan air panas 200 ml
◼️3 buah jeruk nipis, ambil airnya
◼️pewarna makanan (pink, hijau, kuning)

  • 🧀 _cara membuatnya_

◼️Campurkan gula cair dan mentega, aduk dengan mixer hingga merata, tambahkan susu, air perasan jeruk nipis dan aduk kembali hingga mengembang.
◼️jika sudah mengembang, olesi cream putih untuk dasar cake ke seluruh bagian cake. Sisa butter cream bagi 3 warna tadi. Masukan masing2 ke dalam plastik cetakan, hiasi cake model flowers.

_Alhamdulillahi katsiiro, cake creamy flowers siap di santap. Semoga bermanfaat dan terinspirasi. BaarokAllohufyik_

➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖
🍞🍞🍞🍞🍞🍞🍞🍞🍞🍞

🌸 Ummu 'Abdillah Zahro As Sumbawiyah


Lihat juga resep diblog..
http://dapurummahat.blogspot.com

باَرَكَ الله فِيْكُنَّ

🍰 DaPuR UmMaHaT 🍰

🌺 Menyajikan Resep Makanan Dengan Aneka Citarasa 🌺

Tidak ada komentar:

Posting Komentar