Jagung Tumis
ala Ummu Abdillah Darma
bahan:
10 buah jagung putih (pulut), pipil
1 sdm saos tiram
garam secukupnya
air secukupnya
daun seledri iris tipis secukupnya
bumbu halus:
1/2 sdt merica
2 siung baput
3 siung bamer
cara membuat:
tumis bumbu halus hingga harum, masukkan 1 gelas air kemudian masukkan jagung, aduk rata.. biarkan air berkurang. masukkan saous tiram dan garam. aduk rata. masak hingga air habis. jika air sdh habis tapi belum matang, tambahkan air lagi. masak hingga matang. masukkan daun seledri. aduk rata. matikan apinya.. sajikan....
🌹Wa Dapur Ummahat🌹
Tidak ada komentar:
Posting Komentar