Senin, 12 Oktober 2015

HOMEMADE CARANG MAS

Ala Ummu Royyan

Bahan:
1. Ubi rambat 1 kg
2. Gula merah 250 gr
3. Gula pasir 5 sdm
4. Air mineral 3 sdm
5. Minyak goreng secukupnya untuk mnggoreng ubi rambat
6. Garam dapur seckupnya untuk merendam ubi rambat
7. Air untuk mrendam ubi rambat,



Cara membuat:

  1. Kupas ubi rambat, cuci bersih kemudian potong-potong seukuran korek api, atau bisa juga mnggunakan parut serbaguna supaya ukuran sama dan braturan.
  2. Rendam dengan mnggunakan garam secukupnya supaya hasilnya setelah digoreng terasa kriuk..
  3. Tiriskan dari rendaman garam, kemudian goreng sampai kuning keemasan, kemudian tiriskan
  4. Siapkan wajan yang berisi gula merah yang telah diserut halus, gula pasir, nyalakan kompor dengan api kecil
  5. Setelah gula pasir dan gula merah meleleh, tuang air mineral ke dalam wajan aduk-aduk,
  6. masukkan gorengan ubi ke dalam wajan, aduk2 sebentar sampai rata,
  7. Matikan kompor. Bentuk carang mas dgn menggunakan 2 sendok bntuk bulat, sesuai selera,
  8. Dinginkan carang mas, kmudian taruh dlm toples...
  9. Mudah khan ummah,,, yuk dicoba.


Tips :
🌺 Untuk pembuatan carang mas, harus benar benar kering dari air, jadi setelah direndam harus benar-benar tiris dari air.
🌺 Setelah digoreng harus benar-benar tiris dari minyak goreng supaya menghasilkan tekstur yang kriuk.
🌺 Harus menggunakan gula pasir, gula pasir digunakan supaya ketika dibentuk tidak bubar lagi
🌺 Ketika pembentukan, harus cepat karena gula merah dalam proses ini cepat mengeras.

 Semoga bermanfaat

WA🍰DaPuR UmMaHaT🍰

Tidak ada komentar:

Posting Komentar