Rabu, 26 Agustus 2015

PEMPEK


Kali ini saya akan berbagi resep pempek. Sebenarnya resep aslinya tanpa ikan tapi kebetulan ada ikan jadi saya tambahkan ikan saja...

Ala Ummu Abdillah Darma Bone

Sumber :  Ny. Liem via diahdidi & Amal's kitchen dengan sedikit modifikasi dari saya

Bahan:

Bahan Biang :
60 gram tepung terigu protein sedang (sy pakai 1 sdm)
125 ml air
1 siung bawang putih yang besar
2 sdm ebi sangrai (saya tidak pakai)
1 sdt garam
1/2 sdt kaldu bubuk
1/2 sdt gula pasir
1 butir telur


Bahan Utama :
300 gr tepung sagu / tapioka
150 gr daging ikan yang sudah dihaluskan
Telur 2-3 butir untuk isi (bila ingin dibuat pempek kapal selam)

 Cara Membuat :
- Haluskan bawang putih dan garam. Masukkan ke dalam air bersama gula dan kaldu bubuk. Didihkan air. Angkat. Langsung masukkan tepung terigu ke dalam air yang mendidih tadi. Aduk dengan sendok kayu hingga tercampur rata. Dinginkan.
- Setelah dingin, masukkan telur ke dalam adonan. Aduk rata. Masukkan tepung tapioka dan daging ikan sambil diuleni hingga kalis. Jika masih lengket tambahkan sedikit lagi tepung tapioka. Selalu lumuri tangan dengan tepung saat menguleni, agar tidak lengket.
- Didihkan air di atas panci, tambahkan 1 sdm minyak goreng. Bentuk pempek sesuai selera. Kecilkan api sampai paling kecil, jangan sampai ada letupan. Kemudian masukkan pempek. Tutup panci. Masak 15-20 menit.
- Angkat pempek, tiriskan. Goreng dengan api kecil sambil sesekali dibalik
-  Angkat jika sudah matang.

🌺KUAH CUKO🌺

Bahan :
250 ml air
125 gram gula merah
10 buah cabai rawit hijau diiris tipis
1/2 sdt cuka masak (tadi saya pakai 3 sdm air asam, tidak pakai cuka)
1/4 sendok makan garam

Bumbu halus:
3 siung bawang putih (saya tidak pakai)
1 sendok makan ebi yang sudah di sangrai, dan di haluskan. ( saya tidak pakai soalnya tidak punya ebi. Tapi sebaiknya pakai karena kuncinya biar kuahnya enak yah di ebinya ini)

Cara membuat:
Rebus air, air asam, garam dan dan gula merah hingga mendidih, angkat, saring. Tambahkan irisan cabe hijau. Kalau mau bikin banyak, sisanya bisa dimasukkan botol, simpan di kulkas. Sajikan hangat-hangat..

WWA🍰DaPuR,UmMaHaT🍰

Tidak ada komentar:

Posting Komentar