Rabu, 10 Juni 2015

Bubur Nasi Udang

Bismillah... Sepertix Hujan masih betah menguyur kota Bone dan sekitarx...Hujan yang menjadi berkah bagi petani2 didaerahku karena derasx hujan menggenangi sawah2 mereka yang baru beberapa pekan ditanami padi walhamdulillah...Pagi yang dingin ini buat sarapan hangat dengan stok yang ada didapur, Bikin Bubur... sudah lama g makan bubur, klw buat bubur dari beras  agak lama masakx, kebetulan masih ada sisa nasi sisa semalam jadix buat bubur nasi yang simpel dan cepat...


Ala Um Muhammad Al Bugiziyyah Al Buniyyah

Bahan:
1 Mangkok Nasi Putih
1 buah wortel iris bulat tipis
1 Tangkai Daun seledri
1 Tangkai Daun Bawang
Udang secukupx kupas
Royco Ayam
Air secukupx
2 sdm minyak untuk menumis

Bumbu halus:
2 siung bawang putih
1/4 sdt merica
garam


Cara Membuat:
Didihkan air masukkan nasi masak sampai lunak tambahkan wortel, daun bawang masak sampai matang disisihkan.
Panaskan wajan tumis bumbu halus sampai harum masukkan udang beri air sedikit lalu tuang ke bubur sambil diaduk tambakan royco, daun seledri dan sajikan hangat2...

WA DaPuR UmMaHaT

Tidak ada komentar:

Posting Komentar