Selasa, 29 Mei 2018

JUS KURMA SUSU

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْمِ


Kayfa haaluk yaa Ummahat? 💐
Semoga selalu sehat dan semangat dalam menjalankan ibadah puasa yah. Aamiin.
Senyum.
Oia, kali ini ana mau berbagi resep minuman simple yang InsyaaAllaah resep ini sangat bagus dan merupakan ENERGY BOOSTER bagi ibu menyusui maupun yang tidak. 🌹



🥛 Jus Kurma Susu 🥛

🍒 Bahan:
- 7/9 butir kurma (buang bijinya, ana pakai kurma Ajwa)
- Air mineral secukupnya
- Susu UHT / Pasteurisasi (bisa berupa susu sapi atau kambing, ana pakai susu UHT 150-200 ml)



🍒 Caranya Membuat:

1. Rendam kurma di dalam air mineral hingga menutupi permukaan kurma sebelum tidur malam kemudian masukkan ke dalam kulkas sehingga besok pagi ketika sahur, menjadi dingin dan segar.

2. Ketika menjelang waktu sahur, tuang rendaman kurma beserta airnya ke dalam blender. Tambahkan 150-200 ml susu UHT. Blender hingga halus. Tuang ke dalam gelas dan siap diminum ketika sahur.

🍒 Note:
• Bisa juga memakai almond milk atau oatmilk bagi yang alergi laktosa.
• Tidak di anjurkan memakai susu bubuk atau susu kental manis karena kandungan gizi yang sudah sangat berkurang sehingga hasil menjadi tidak optimal.
• Tidak perlu ditambah gula karena susu sudah manis asbab kurma.

🍒 Source :
- Abaya Malikah
- Dimodif oleh Ummu Muhammad Syifa 🌷

Mudah-mudahan menginspirasi dan bermanfaat.

Recook Jus Kurma Susu Oleh Ummu Shofiyah Romli


Lihat juga resep diblog..
http://dapurummahat.blogspot.com

باَرَكَ الله فِيْكُنَّ

🍰 DaPuR UmMaHaT 🍰

🌺 Menyajikan Resep Makanan Dengan Aneka Citarasa 🌺

Tidak ada komentar:

Posting Komentar