Selasa, 23 Oktober 2018

TRANCAM / JAVANESE SALAD

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْم


 Bismillah..

🥗 *Trancam/Javanese Salad* 🥗

Kangen dengan masa kecil, kangen masakan ibu ana yang 1 ini, trancam. Nama yang unik, segar karena terbuat dri bahan-bahan yang mentah.







🥗 *Bahan bahan:*

~ 5 helai kacang panjang potong pendek
~ 1 bh mentimun, potong kotak kecil
~ 1 genggam petai cina
~ 1 genggam toge pendek
~ 1 genggam kemangi ambil daunnya
~ 1/4 bh daging kelapa yang belumm tua, kerok kulit coklatnya dan parut memanjang.
~ tempe goreng potong kotak kecil-kecil secukupnya

🥗 Bumbu yang dihaluskan :
~ 1 bh cabe rawit (bisa lebih / cabe merah)
~ 1 ruas kencur
~ 2 siung bawang putih
~ 2 lbr daun jeruk sobek2
~ gula dan garam secukupnya.


🥗 *Cara Membuat :*
🍃 Campur rata kelapa parut dengan bumbu halus, bisa juga dikukus sebentar biar tidak cepat basi

🍃 Campurkan semua sayuran dan tempe dengan bumbu kelapa.

🍃 Trancam siap dinikmati dengan nasi hangat.hmm sedap yaa


🌻Ummu Faris Karawang


باَرَكَ الله فِيْكُنَّ

 ┏━━━━━━━••❁✿❁••━━━━━━┓
     🍰 DaPuR UmMaHaT 🍰
 ┗━━━━━━━••❁✿❁••━━━━━━┛

🌷 Menyajikan Resep Makanan Dengan Aneka Citarasa 🌷

  •┈┈┈┈• ❀ ☕🍰☕ ❀ •┈┈┈┈•

 🍒 Channel Telegram >>> http://telegram.me/dapurummahat

🍒 Blog >>> http://dapurummahat.blogspot.com

🍒 Aplikasi Android >>> http://bit.ly/1PfPTDB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar