بسم الله الرحمن الرحيم
yuukk direcook, barangkali mau jualan,atau mau kirim ke ortu plus mertua,.hehe...
Ala Ummu Ramdhan Jambi
✔Bahan :
6 btr telur
250 gr tepung terigu (ana pake kunci biru)
100 gr margarine, lelehkan
150 ml santan,(ana pke 65 ml santan ditambh air), rebus sebentar
15 gr ovalet
200 gr gula pasir
Pasta pandan seckupnya
✔Cara membuat:
- Oles loyang tulban dengan margarine, taburi terigu, sisihkan;
- Panaskan oven dengan api kecil hingga suhu 160 derajat celcius;
- Mixer dengan kecepatan tinggi gula pasir, telur, ovalet hingga mengembang putih, kental dan berjejak;
- Turunkan kecepatan mixer, Masukan tepung terigu sedikit demi sedikit bergantian dengan santan, masukan pasta pandan, aduk merata, masukan juga margarine leleh, aduk rata.
- Tuang dalam loyang,jangan penuh-penuh ya ummah, soalnya bolu nya mengembang...
- Oven sampai 1 jam/sampai matang. tes tusuk saja ya ummah...
- Angkat, dinginkan..
Potong2..
sajikan....
Selamat mencoba,
Smga bermanfaat,
✔Note:
- Jika ingn pakai tepung prot. sedang , dicmpur dengan 50gr maizena, 200gr terigu.
- Jika ingin wangi pandan yang asli, silahkan blender 25 lembr daun suji &7 lembar daun pandan dg 50ml air/santan.saring.
- Karena bolu ini lama matangnya, saran ana,taruh loyang di rak tengah oven, klo di bwah biasanya agak cpat matang /berkerak bgian bawahnya..
بارك الله فيكم
DaPuR UmMaHaT
http://bit.ly.dapurummahat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar