Ala Dinda~Dapur Tsabita
Bahan Isi
- Ayam 2 bagian, potong cincang
- 6 ruas adaun bawang
- 1 butir telur
- 6 buah wortel potong dadu
- 2 genggam macaroni elbow, rebus dengan 1 sendok minyak sampai lunak. Tiriskan.
- 5 bawang putih parut
- Jahe 1 cm, parut.
Bahan Kulit
- 150 gram terigu
- 70 gram tepung beras
- Air secukupnya
- Garam secukupnya
Cara Membuat
- Tuang adonan kulit di teplon yang sudah dipanaskan tipis-tipis. Setelah masak, angkat.
- Goreng orak arik telur, tumis bawang putih dan jahe.
- Masukkan aun bawang, ayam, wortel, gula, garam, saus tiram.
- Masukkan macaroni, masak hingga meresap.
- Ambil selembar kulit, beri isi secukupnya, gulung. Lem dengan adonan terigu dan air. Lakukan hingga kulit/isi habis.
- Goreng Lumpia pada minyak panas hingga kuning kecoklatan.
- Untuk lumpia basah, jangan pakai lem dan tidak digoreng, sajikan.
WA Dapur UmMahat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar