Jumat, 03 Agustus 2018

MANISAN RUMPUT LAUT

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيْم


Apa kabar Ummahat semua? Afwan dah lama nggak kirim resep. Hp lama ana bru error, susah mau ngetik resep. Alhamdulillah dah ganti hp, bisa kirim resep kembali. #senyum.
Moga nggak bosen membacanya ya ummah.
Di sini banyak yang jualan rumput laut kering. Biasanya ana bikin puding ja. Nah kali ini coba bikin yang lainnya.
Yuk di simak cara membuatnya berikut ini.



MANISAN RUMPUT LAUT


🎋 BAHAN :

~ 200 gr rumput laut kering.
~ Secukupnya air, untuk merendam rumput lautnya.(ana pake air bekas cucian beras).
~ 250 gr gula pasir.
~ 200 gr air untuk merebus gulanya.
~ 1 sdt vanilli.
~ 1 sdt asam sitrat/citroen zuur.
~ 1 sdt sodium benzoat. (ana nggak pake/tidak ada)
~ Secukupnya pewarna makanan merah atau sesuai selera.
~ Secukupnya garam (tambahan dari ana).



🎋 CARA MEMBUAT :

⏩ Rendam rumput laut dalam air cucian beras selama kurleb 2 jam atau lebih, sampe mengembang.
⏩ Tiriskan dan cuci bersih. Lalu dipotong-potong ukuran 3/5 cm. Sisihkan.
⏩ Masak air dan gula sampai mendidih. Dinginkan.
⏩ Setelah gula dingin, campur dengan vanilli/ asam sitrat/dan garam. Lalu beri.pewarna makanan merah. Aduk rata.
⏩ Masukkan rumput laut ke.dalam air gula. Rendam beberapa jam sampai meresap warnanya. (Ana rendam semalaman dan di masukkan kulkas).
⏩ Saring airnya. Nah manisan rumput lautnya siap.di.santap atau.dicampur dengan olahan makanan.dan minuman lainnya.

🎋 SUMBER : Cookpad

🍒 Ummu Daffa Bontang


باَرَكَ الله فِيْكُنَّ

 ┏━━━━━━━••❁✿❁••━━━━━━┓
     🍰 DaPuR UmMaHaT 🍰
 ┗━━━━━━━••❁✿❁••━━━━━━┛

🌷 Menyajikan Resep Makanan Dengan Aneka Citarasa 🌷

  •┈┈┈┈• ❀ ☕🍰☕ ❀ •┈┈┈┈•

 🍒 Channel Telegram >>> http://telegram.me/dapurummahat

🍒 Blog >>> http://dapurummahat.blogspot.com

🍒 Aplikasi Android >>> http://bit.ly/1PfPTDB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar