بسم الله الرحمن الرحيم
TELUR IKAN KAKAP MASAK OSENG2 MERCON
✔Bahan :
- 1/2 kg telur ikan kakap, yang sudah di bersihkan
- 1 bj jeruk nipis
- 8 bj bawang merah, iris-iris
- 7 siung bawang putih, iris-iris
- 1 ruas jahe
- 1 ruas laos
- 3 lombok besar iris-iris
- 25 lombok rawit ijo iris-iris (sesuai selera)
secukupnya kecap, gula, garam dan bumbu penyedap
- secukupnya minyak goreng
✔Langkah
1. Telur ikan kakap yang sudah bersih tadi beri perasan jeruk nipis (agar amis nya hilang)
Diamkan sebentar sekitar kurang lebih 15 menit. Kemudian bilas.
2. Panaskan minyak, goreng bawang merah dan bawang putih, dan bumbu yang lain sampai harum tambah air sedikit
Masukan telur kakap
3. Tambahkan garam,kecap, bumbu penyedap dan gula secukupnya, aduk. Diamkan kurang lebih 5 menit, Hingga air nya berkurang,
Siap Di sajikan .....
🌺 Ummu Alfu Laila
بارك الله فيكن
Lihat resep lainnya di blog http://dapurummahat.blogspot.com
🍰Dapur Ummahat🍰
🌺Menyajikan Resep dengan Aneka Citarasa🌺
Tidak ada komentar:
Posting Komentar