Rabu, 27 April 2016

ZUPPA SOUP

بسم الله الرحمن الرحيم


Tadinya mau buat setor PR di DU, terlanjur posting gambar tak apalah resep buat ummahat tercinta DU sekarang.
Terbayang bikin hidangan dari Italia yang lagi digemari saat ini ummah..... Cocok sekali buat hidangan buka puasa. Bikinnya gampang aja, ana pun pake bahan yang instan aja... Dicoba yok..



Bahan :
- kulit puff pastry siap pake secukupnya (ana pake 1 bungkus kulit puff pastry)
- 400 gr mixed vegetable
- 2 buah sosis sapi, potong kecil2
- 5 buah bakso sapi, potong kecil2
- 200 gram daging ayam tanpa tulang yg sudah direbus, potong kotak2
- 1000 ml susu cair
- 2 sdm terigu
- 3 sdm mentega
- 1 buah kuning telur
-  keju parut secukupnya



Bumbu :
- 1 buah bawang bombay sedang (jangan terlalu besar), cincang
- 4 siung bawang putih, dicincang
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt kaldu bubuk rasa ayam
- 1/2 sdm gula pasir
- garam secukupnya

Cara membuat :
🍜 Panaskan mentega, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
Masukkan garam dan merica, aduk2
🍜 Masukkan irisan bakso, ayam dan sosis sambil diaduk aduk masukkan susu cair yg sudah dicampur dengan terigu.
🍜 Setelah mendidih, masukkan mixed vagetable, kaldu bubuk, gula pasir. Matikan api setelah mendidih dan mengental.
🍜 Tuang sup kedalam mangkuk alumunium foil. Lalu tutup dengan kulit puff pastry. Lebar puff pastry harus melebihi lebar mulut mangkuk ya ummah.....
Oles dengan kuning telur, lalu taburi keju parut diatasnya.

🔴 Oven sup yang telah ditutup selama kurang lebih 25 menit/sampai mengembang.
🔴 Siap disantap dalam keadaan masih hangat......🍜🍜

🌻Ummu Hanif Dana Madiun

   بارك الله فيكن

🍰DaPuR UmMaHaT🍰

🌺Menyajikan Resep Makanan Dengan Aneka Cita Rasa🌺

Tidak ada komentar:

Posting Komentar