Senin, 22 Februari 2016

Seputar DURIAN MERAH BANYUWANGI


بسم الله الرحمن الرحيم

🌹🌹🌹🌹🌹

🌺Durian adalah salah satu buah tropis yang mempunyai bau khas yang harum dan berkulit tajam ini, daging buahnya berwarna kuning atau putih. Diantara berbagai jenis buah durian yang kita kenal, ada salah satu buah durian yang aneh, yaitu Durian Merah. Berbeda dengan dengan buah durian lainnya, durian merah memiliki daging buah yang berwarna merah. Dan durian merah ini terdapat di Banyuwangi.



🌹Durian merah atau Duren Abang  ini bisa kita jumpai di Desa Kamiren Banyuwangi, Jawa Timur.



🌷Durian yang nama latinnya Durio graveolens memiliki ciri daging buah yang berwarna merah. Berbeda dengan durian pada umumnya, biji durian merah lebih kecil dan daging buahnya pun lebih tebal dan lebih manis. Kadar alkoholnya pun lebih rendah dan aroma buah lebih menyengat. Untuk ukuran, buah ini berukuran sedang atau sedikit lebih kecil dibanding durian lain. Warna kulit buah tidak berbeda dengan buah durian lainnya yaitu berwarna kuning.

🌿Cara hidup durian ini sama seperti buah durian lainnya yaitu tumbuh di daerah tropis pada ketinggian kurang lebih 800 meter diatas permukaan laut. Akan tetapi waktunya berbuah durian merah tidak menentu, tidak bisa dipastikan kapan durian ini berbuah. Yang pasti adalah durian merah hanya berbuah sekali dalam setahun.

🌸Jenis durian merah Kalimantan berjenis Durio Kutejensis (Lai Merah), sedangkan durian merah Malaysia jenisnya Durio Graveolens. Sementara durian merah Banyuwangi adalah Durio Zighetinus.

🌻Durian merah Banyuwangi dikelompokkan menjadi tiga kelompok berdasarkan warna daging buahnya. Yaitu Durian Merah Blocking yang seluruh dagingnya berwarna merah, Durian Merah Pelangi yang dagingnya berwarna merah dan kuning, serta Durian Grafika yang dagingnya berwarna kuning, putih dan merah. Ketiganya bisa dibedakan dari pohonnya, dimana daunnya memiliki kekhasan masing-masing.

📚Sumber: banyuwangi bagus

بارك الله فيكن

🍰Dapur Ummahat

📡http://bit.ly/dapurummahat
💻http://dapurummahat.blogspot.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar