Mie Ungu Homemade
Ala Um Muhammad Al Bugiziyyah Al Buniyyah
Bahan:
1 cangkir ubi ungu kukus, haluskan
1 cangkir terigu protein tinggi
2 sdm tepung beras
2 sdm tepung tapioka
1/2 sendok teh garam
1 butir telur
1 sdt air matang
Carax:
Campur semua bahan hingga uleni hingga kalis.klw masih agak lembek tambahkan terigu...
Giling pakai gilingan mie sambil di taburi terigu lalu rebus dalam air mendidih yang di beri sedikit minyak hingga matang
Tiriskan...sisihkan,mie ungu siap dibuat apa saja mie ayam, mie goreng sesuai selera
Mie Goreng ungu
Ala Um Muhammad Al Bugiziyyah Al Buniyyah
Bahan:
Mie ubi ungu
Daging ayam bagian dada, suwir kasar
asparagus kaleng (bisa diganti wortel, sawi..)
Bumbu Halus :
4 siung bawang putih
2 Siung bawang merah
merica bubuk secukupx
kaldu ayam bubuk
garam secukupnya.
Minyak untuk menumis
Taburan:
Bawang merah goreng
daun seledri/daun bawang
irisan cabe rawit
Cara memasak :
Panaskan minyak, tumis bawang merah putih, merica hingga harum, tambahkan ayam dan asparagus aduk2, tambahkan kaldu bubuk
beri garam beri air sedikit masukkan mie ungu, masak sampai matang angkat, sajikan dgn pelengkap..
WA 🍰DaPuR UmMaHaT🍰
Tidak ada komentar:
Posting Komentar