Um Muhammad Al Bugiziyyah Al Buniyyah
Kadang bingung dengan banyak jenis pasta. Sebab asal muasal pasta ini dari Italy. Saya kadang mengganggap semua bentuk itu pasta semua..hahaha ternyata kalo yang bentuknya spiral itu namanya Fusili. Ada banyak bentuk & jenis pasta serta olahannya. Yuk kita simak..supaya nambah ilmu kita soal pasta pastaan.
- Farfalle: Pasta bentuk dasi kupu-kupu dengan tepi bergerigi. Cocok untuk hidangan salad atau sajian utama dengan saus yang creamy, seperti Mornay Sauce.
- Conchiglioni: Menyerupai kulit kerang. Lebih pas untuk isi sup, salad, dan sajian utama.
- Cannelloni: Bentuknya seperti pipa berlubang dengan diameter 3cm, panjang + 5cm. Jenis lain cannelloni dengan bentuk lebih pendek dikenal dengan nama rigatoni, sedangkan yang berujung serong disebut penne. Cocok dimasak dengan daging dan keju pada hidangan panggang maupun rebus.
- Lasagna: Berbentuk lembaran tipis dengan panjang + 27 cm, lebar 5 cm. Dapat dijumpai dalam tiga warna, kuning untuk hidangan panggang, merah biasanya diolah dengan saus tomat, dan hijau cocok dipadu dengan bayam atau aneka sayuran.
- Spaghetti: Bentuknya seperti lidi panjang tanpa lubang. Sangat cocok disajikan dengan saus bolognaise (saus tomat dengan daging cincang). Serupa dengan spaghetti tapi ukuran lebih kecil dan pendek dikenal dengan sebutan vermicelli. Pas diolah bersama hidangan laut., daging, maupun isi sup.
- Fusilli: Bentuknya mirip spiral. Biasanya diolah dengan saus krim dengan tomat dan kacang polong.
- Macaroni: Pasta bentuk pipa melengkung dengan lubang di tengahnya. Pas untuk hidangan panggang seperti macaroni schotel dan isi aneka sup.
- Fettuccini: Bentuknya seperti kwetiau, pipih dan lebar. Dapat dijumpai dalam tiga warna, hijau dari sari bayam, hitam dari tinta cumi-cumi, dan kuning dari telur. Cocok dijadikan sajian utama dengan daging, keju, sayuran, atau seafood.
Nah, sudah paham kan sekarang...?
Sumber di sini.
WADaPuR UmMaHaT
Tidak ada komentar:
Posting Komentar